Home » Uncategorized » TUGAS PERTEMUAN

TUGAS PERTEMUAN

1.  Bagaimana menciptakan penduduk yang berkualitas?

Pembangunan sumber daya manusia memiliki peran yang sangat penting dalam mewujudkan manusia Indonesia yang maju dan mandiri sehingga mampu berdaya saing dalam era globalisasi. Di samping itu, penataan persebaran dan mobilitas penduduk diarahkan menuju persebaran penduduk yang lebih seimbang sesuai dengan daya dukung dan daya tampung lingkungan melalui pemerataan pembangunan ekonomi dan wilayah dengan memerhatikan keragaman etnis dan budaya serta pembangunan berkelanjutan.Pembangunan pendidikan dan kesehatan merupakan investasi dalam meningkatkan kualitas sumber daya manusia sehingga penting perannya dalam meningkatkan pertumbuhan ekonomi dan menurunkan tingkat kemiskinan dan pengangguran. Oleh karena itu, perlu disediakan pendidikan dasar yang bermutu dan terjangkau disertai dengan pembebasan biaya pendidikan. Penyediaan pelayanan pendidikan disesuaikan dengan kebutuhan pembangunan sosial ekonomi Indonesia pada masa depan termasuk untuk mendorong pertumbuhan ekonomi yang berkelanjutan melalui pendalaman penguasaan teknologi. Kemudian pembangunan dan perbaikan gizi dilaksanakan secara lintas sektor yang meliputi produksi pangan, pengolahan, distribusi, hingga konsumsi pangan tingkat rumah tangga dengan kandungan gizi yang cukup, seimbang, serta terjamin keamanannya dalam rangka mencapai status gizi yang baik.

2.  Apa yang harus dilakukan untuk meningkatkan kualitas penduduk dan lingkungan terhadap kesejahteraan
manusia?

Penurunan kualitas lingkungan hidup di Indonesia sebanding dan sejalan dengan penurunan kualitas pendduduk. Dalam bidang lingkungan hidup timbul kesadaran dari pihak pemerintah, lembaga swadaya masyarakat maupun masyarakat itu sendiri untuk bersama-sama berupaya melindungi sumber daya alam yang masih ada serta memperbaiki lingkungan yang sudah rusak. Undang-Undang Nomor 23 tahun 1997 merupakan landasan untuk berbagai ketentuan dan peraturan mengenai masalah pengelolaan lingkungan hidup. Selain ketentuan perundang-undangan, kemampuan kelembagaan dalam menangani masalah lingkungan hidup juga ditingkatkan, yang melingkupi peningkatan kemampuan manajemen aparatur, penyediaan sarana yang memadai, pengembangan dan penyempurnaan perangkat hukum, peraturan perundang-undangan, dan koordinasi antara sektor dan antar daerah dalam upaya pengelolaan sumber daya alam. Di samping itu peran aktif masyarakat juga ditingkatkan dengan melibatkan organisasi keagamaan, sosial, adat pemuda, wanita , pelajar baik formal maupun non formal yang berada di pedesaan maupun perkotaan dalam pengelolaan lingkungan hidup dan membina pengetahuan serta kemampuannya sehingga peran serta lembaga masyarakat akan lebih efektif. Upaya penataan lingkungan hidup itu sekaligus diikuti dengan upaya peningkatan kualitas pendudur (aparatur dan masyarakat).

3.  Apakah Saudara sudah melakukan yang terbaik untuk lingkungan Saudara? Berikan contohnya! Bagaimana
upaya Saudara untuk menjaga lingkungan disekitar agar tetap bersih, indah dan sehat?

Ya, contohnya saya membuang sampah pada tempatnya dan menyediakan tempat sampah pada lingkungan yang ditempati. Salah satu upaya untuk menjaga lingkungan agar tetap bersih, sehat, dan indah adalah dengan membuang sampah pada tempatnya

4.  Benerapa problema lingkungan hidup saat ini, apa saja jelaskan!

Banjir, yang disebabkan oleh tersumbatnya drynase akibat sampah yang bertumpuk dan pembabakan hutan yang menyebabkan hutan gundul sehingga tidak adanya pohon (akar pohon)untuk menyerap air hujan dan sejenisnya. Kemudian ada juga problematika lain seperti, tanah longsor, efek rumah kaca ,pembabakan dan pembakaran hutan secara liar, dan pencemaran air, udara, tanah dll sebagainya.

  • Kemiskinan

5.  Apa saja masalah lingkungan sosial budaya yang sering dihadapi masyarakat beradab?

Kemiskinan merupakan masalah global yang sering dihubungkan dengan kebutuhan, kesulitan, dan kekurangan di berbagai keadaan hidup.

  • Konflik atau Perang

Konflik diartikan sebagai suatu proses sosial antara dua orang atau lebih (bisa juga kelompok) di mana salah satu berusaha menyingkirkan pihak lain dengan menghancurkannya atau membuatnya tidak berdaya. Konflik dilatarbelakangi oleh perbedaan ciri-ciri yang dibawa individu dalam suatu interaksi. Perbedaan-perbedaan tersebut diantaranya adalah menyangkut ciri fisik, kepandaian, pengetahuan, adat istiadat, keyakinan dan lain sebagainya.

  • Wabah Penyakit

Wabah adalah kejadian berjangkitnya suatu penyakit menular dalam masyarakat yang jumlah penderitaannya meningkat secara nyata, melebihi keadaan yang lazim pada waktu dan daerah tertentu serta dapat menimbulkan malapetaka. Sumber penyakit dapat berasal dari manusia, tumbuhan, dan benda-benda yang mengandung atau tercemar penyakit, serta yang menimbulkan wabah. Wabah membahayakan kesehatan masyarakat karena dapat mengakibatkan sakit, cacat, dan kematian.


Leave a comment

Visitors

free counters

Archives

May 2017
M T W T F S S
1234567
891011121314
15161718192021
22232425262728
293031